Puncak seksual wanita ada pada usia 26 tahun

JavaMagazine - Dalam budaya Barat, ada sebuah kepercayaan bahwa kehidupan seksual aktif saat seseorang menginjak usia 18 hingga 35 tahun. Namun, sebuah studi yang dihelat oleh sebuah pabrik mainan seks, Love Honey, Atlanta, Amerika Serikat, mematahkan teori tersebut.

Hasil survei yang dilakukan oleh LoveHoney mengungkapkan bahwa rata-rata perempuan mencapai puncak seksual saat berusia 26 tahun dan laki-laki saat berusia 32 tahun.

Survei ini dilakukan terhadap 1.000 responden dengan kisaran usia 18-65 tahun. Masing-masing diberikan pertanyaan, pada usia berapa kali pertama mereka melakukan hubungan seksual? Lalu, pada umur berapa mereka merasakan sensasi seks terbaik?

Survei tersebut mengungkapkan bahwa kebanyakan laki-laki di Barat mulai berhubungan seks saat berusia 17 tahun dan perempuan pada usia 16 tahun.

Kemudian, sebanyak 46 persen responden mengatakan bahwa sekarang mereka sedang memiliki kehidupan seks terbaik, sedangkan 35 persen lainnya mengaku saat ini adalah masa mereka paling sering bercinta.

"Seperti kebanyakan hal, seks menjadi lebih baik saat Anda banyak melakukan dan lebih banyak latihan," sebut ahli seks dan hubungan, Tracey Cox.

"Butuh banyak waktu untuk belajar mengendalikan orgasme dan mempelajari sistem seksual perempuan yang kompleks," ujarnya.

Cox juga tidak terkejut bahwa perempuan mendapatkan pengalaman seks terbaik lebih dulu ketimbang lelaki.

"Ini membantah mitos yang mengatakan bahwa perempuan memerlukan waktu lebih lama untuk ahli dalam respons seksual," ujarnya.

Saat proses bercinta bakal mencapai tahap klimaks, Cox mengatakan, umumnya lelaki lebih percaya diri dibandingkan perempuan. Sebab, Cox menegaskan, bercinta itu lebih kepada kualitas, bukan kuantitas.

0 komentar:

Posting Komentar

Pilih Permata Yang Anda Sukai !

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 

Powered by Java Magazine